CIANJUR KOTA SANTRI : SIMAK BERIKUT ALASANNYA!!

 

WARTAALENGKA, Cianjur – Kabupaten Cianjur merupakan salah satu Kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Barat.


Secara geografis Kabupaten Cianjur memiliki luas wilayah seluas 350.148 km2 dengan jumlah kecamatan sampai artikel ini ditulis mencapai total ada 32 kecamatan.


Kabupaten Cianjur di sebelah utara wilayah Kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Bogor dan Kabupaten Purwakarta, kemudian di sebalah barat berbatasan dengan Kabupaten Sukabumi. Bertasan dengan samudra Indonesia di sebalah selatan dan di sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut.


Kabupaten Cianjur sudah dikenal sebagai kota santri semenjak zaman Sunan Gunungjati semenjak tahun 1580 M.


Dikenal sebagai daerah yang sangat agamis Kabupaten Cianjur seringkali disebut sebagai Kota Santri. Dalam sejarahnya kota yang berjuluk kota santri ini semenjak perjuangan Negara Indonesia dalam melawan era kolonialisme kala itu yang menjadi pusat perjuangan kota ini tumbuh melaui pondok-pondok pesantren.


Salah satu contoh mengapa bisa dikatakan demikian ketika saat itu para pejuang merasa belum bisa berangkat ke dalam medan juang pertempuran sebelum menerima dan meminta restu dari para pimpinan pondok pesantren yang seringkali juga di sebut sebagai para ulama dan kyia.


Lebih lanjut, Kabupaten Cianjur disebut sebagai kota santri karena banyaknya lembaga – lembaga pendidikan Islam di kota ini baik yang tercatat maupun tidak tercatat. Yang tercatat sendiri hingga pada saat artikel ini di tulis merujuk pada situs data pesantren Provinsi Jawa Barat tercatat 117 pesantren yang tersebar di 32 Kecamatan yang terdiri dari 6 Kelurahan serta 354 Desa.  (alengka /adm)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama